Arsenalogi. Diberdayakan oleh Blogger.

03/09/13

Welcome, Ozil !



Arsenalogi - Sepakbola Eropa punya keunikan tiap musimnya. Salah satunya transfer pemainnya yang bisa bikin antusias pendukungnya. Meski tidak punya kedekatan secara geografis, emosi kita seakan larut tatkala klub kesayangan kita mendatangkan pemain yang punya nama besar, prestasi mentereng, dan harga selangit. Liga Inggris, liga yang kini berstatus paling tajir sejagat tetap pertahankan tradisi transfer besarnya. Pasca runtuhnya hegemoni Serie A Italia pada 2003 dan terpuruknya ekonomi Spanyol yang berdampak pada La Liga, Liga Inggris makin kukuh sebagai liga terakus dalam transfer pembelian dan penjualan.

01/09/13

September !



Arsenalogi - 382 hari ! Itulah hari yang saya lewatkan dan tinggalkan blog ini. Ada banyak moment bersejarah yang saya lewatkan. Lolos ke peringkat 4 di akhir musim, tur ke Indonesia, adalah moment yang teramat sangat dilupakan. Kedatangan ke Indonesia dan mengalahkan timnas Indonesia Juli lalu jadi cerita paling indah yang tidak bisa dilupakan. Betapa tidak ! Dalam sejarah, baru 2 kali klub London ini berkunjung ke Indonesia. Yang pertama era ‘80an, yang kedua tentu saja 2 bulan lalu.

15/08/12

Robin Van Persie ke Manchester United


Arsenalogi - Saga transfer Robin Van Persie bakal berakhir. Manchester United menglaim telah mencapai kesepakatan dengan Arsenal terkait RVP. 20 juta pounds adalah angka yang diajukan The Red Devils pada The Gunners. The Gunners pun akhir luluh setelah sempat mematok 30 juta pounds. Dengan pindahnya top skorer musim lalu ini ke Old Trafford maka pupus sudah harapan Barcelona, Juventus, dan Manchester City. Pemain yang 9 musim bersama Arsenal ini memilih berkostum MU mulai musim 2012-2013.

07/08/12

Santi Cazorla Resmi Bergabung ke Arsenal


Arsenalogi - Arsenal secara resmi mendatangkan gelandang timnas Spanyol, Santi Cazorla. Seperti yang telah dibahas oleh Arsenalogi, pemain yang musim lalu bermain untuk Malaga ini didatang Arsenal untuk memerkuat lini tengah Arsenal. Arsenal dan Malaga tidak mengungkapkan berapa nilai transfer Cazorla. Sejumlah media memerkirakan nilai kontrak Cazorla mencapai 15 juta pounds. Cazorla, pemain berusia 27 tahun, telah 48 kali memerkuat Spanyol dan turut mengantar tim Matador meraih gelar piala Eropa 2008 dan piala Eropa 2012.

31/07/12

Viva.co.id Viva Forever with Viva News


Internet sudah tidak lagi menjadi hal ekslusif di Indonesia. Internet yang mahal perlahan semakin terjangkau seiring dengan perbaikan infrastruktur. Tidak aneh jika kemudian internet makin beragam dan variatif dari segi konten. Konten berita salah satunya. Jika dahulu orang harus menunggu sehari atau beberapa jam untuk mendapatkan informasi kini hal ini tidak lagi. Internet mampu menghadirkan informasi secara cepat, menembus ruang dan waktu. Informasi yang didapat dengan membaca koran, menonton televisi, dan mendengar radio, semuanya terangkum dalam satu platform yaitu website berbasis internet.

28/07/12

Citizen Terlalu Tangguh Buat Gunners


Arsenalogi - Cina berubah jadi surga sepakbola karena musim ini sejumlah klub papan atas Eropa bakal melakukan pertandingan di sana. Sebelum publik negeri tirai bambu ini menyaksikan Super Coppa Italia yang memertemukan Juventus vs Napoli terlebih dahulu ada partai Arsenal vs Manchester City. Keduanya berlaga dalam laga eksebisi sebelum liga Inggris bergulir. Datangnya Manchester City ke Cina adalah sebuah anugerah karena klub ini datang dengan status juara bertahan. Salah satu aktor legendaris Mandarin yaitu Jacky Chan bahkan turut menyambut klub yang diarsiteki Roberto Mancini ini.

26/07/12

Nomor Punggung 10 di Arsenal Masih Misterius


Arsenalogi - Arsenal mengumumkan nomor punggung sejumlah pemainnya untuk musim 2012-2013. Ada sejumlah kejutan di balik pengumuman nomor punggung para pemain ini. Kejutan pertama adalah bergantinya nomor punggung 1 yang merupakan nomor punggung penjaga gawang. Nomor punggung ini sebelumnya dikenakan Manuel Almunia. Kini nomor punggung 1 dikenakan oleh Wojciech Szczęsny. Penjaga gawang asal Polandia ini di musim sebelumnya tampil gemilang. Tidak mengherankan jika penjaga gawang yang musim lalu mengenakan nomor punggung 24 ini kini benar-benar menjadi numero uno di posisi penjaga gawang Arsenal. Kejutan lain adalah belum jelasnya siapa pemakai nomor punggung 10 untuk musim ini.